Puding Black Forest


Puding Black Forest
Sumber : Puding Sedap Sekejap

Bahan I
2 bks agar bubuk
900 ml susu cair
30 gr coklat bubuk
100 gr dark cooking chocolate (dipotong2)
150 gr gula pasir
2 kuning telur
1/2 kaleng dark cherry (aku ga pake)

Bahan II
2 bks agar bubuk
600 ml susu
100 gr gula pasir
30 gr coklat bubuk
1/8 sdt garam
2 kuning telur
4 putih telur
75 gr gula pasir

Bahan Hiasan
150 ml whipped cream cair, dikocok kaku
ceri tangkai
dark cooking chocolate diserut

Cara Membuat :
Lapisan I
masak agar-agar, susu cair, coklat bubuk, dark cooking chocolate, dan gula sambil diaduk hingga mendidih.

Ambil beberapa sendok sayur adonan ke dalam kuning telur, aduk rata. Tuang kembali ke dalam rebusan agar lalu rebus lagi hingga mendidih sambil diaduk. tuang adonan ke dalam loyang 22 cm. sisihkan.

Lapisan II
rebus susu, agar-agar, gula, coklat bubuk, dan garam sambil diaduk hingga mendidih. ambil beberapa sendok sayur adonan ke dalam kuning telur, aduk. tuang kembali ke dalam adonan. rebus lagi sambil diaduk hingga mendidih. sisihkan. tata dark cherry diatas lapisan I yang sudah setengah kaku.

Kocok putih telur sampai setengah mengembang. masukkan gula pasir sambil dikocok hingga mengembang. tuang adonan agar hangat kedalam putih telur sedikit demi sedikit sambil dikocok.

tuang adonan lapisan II ke atas dark ceri lalu bekukan. setelah beku, hias bagian atas puding dengan dark cooking chocolate serut, semprotkan whipped cream, lalu hias dengan ceri tangkai.

Comments